Setelah kamu menemukan deodorant aman, kamu juga perlu tahu bagaimana penggunaan deo sesuai dengan aturan. Yang pertama, gunakan deodorant setiap kali selesai mandi. Namun, kamu harus pastikan dulu ketiak sudah benar-benar kering.
Setelah kamu mandi, sebenarnya masih ada kemungkinan bakteri menempel di ketiak. Hal itulah yang bisa menyebabkan bau badan jika ketiak sedikit saja berkeringat. Untuk itu, basmi bakteri tersebut dengan mengaplikasikan deodoran setelah mandi.
Yang kedua, deodorant harus dikocok terlebih dahulu. Jika kamu menggunakan deodorant yang berbentuk spray, pastikan kamu kocok dulu sebelum memakai. Tujuannya agar semua kandungan tercampur dengan sempurna.
Yang ketiga, gunakan deodorant secara merata. Jangan sampai ada bagian ketiak yang tidak terkena deo. Karena daerah tersebut yang kemungkinan akan mengeluarkan keringat dalam jumlah yang banyak. Hingga akhirnya akan muncul juga bakteri penyebab bau badan.
Yang keempat, jangan pakai pakaian kamu sebelum deodorant benar-benar kering. Makanya, kamu perlu pilih deodorant yang cepat kering seperti NIVEA Men Black & White Invisible Original Deodorant Spray. Setelah kamu semprotkan, ketiak akan langsung terasa kering. Kamu bisa segera pakai pakaian kamu dan langsung beraktivitas.
Yang terakhir, gunakan deodorant di malam hari sebelum tidur. Mungkin ini hal yang aneh. Namun, ini cara yang sangat efektif untuk menghilangkan bau badan. Ketika kamu tidur, suhu tubuh dingin. Kecil sekali potensi kamu berkeringat. Saat kamu gunakan deodorant, maka bahan aktif antiperspirant akan meresap ke dalam kulit. Inilah yang kemudian mengurangi produksi keringat di siang hari. Secara otomatis, bau badan pun bisa dihindari.
Nah, sekarang kamu sudah tahu banyak hal mengenai deodorant aman serta bagaimana cara penggunaan yang tepat. Karena bagaimanapun juga, tujuan utama penggunaan deodorant adalah untuk mencegah bau badan tidak sedap. Jadi, pilih deodorant yang terbaik dan gunakan secara tepat.