Sama seperti wanita, pria pun menginginkan kulit wajah dan tubuh yang sehat. Untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, pemilihan sabun wajah sangat krusial. Tidak berbeda dengan wanita, setiap pria tidak akan memiliki pengalaman yang sama ketika mencoba sabun wajah pria yang sama. Makanya pria pun tidak bisa asal memilih sabun wajah mereka.
Dalam memilih sabun wajah yang tepat untuk pria, ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan. Apa saja itu? Mari kita simak satu per satu.
Jenis Kulit
Setiap manusia, baik pria maupun wanita memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Namun, secara garis besar, jenis kulit dapat digolongkan sebagai berikut:
• Kulit Normal. Tipe kulit ini merupakan tipe kulit yang paling tidak banyak masalah. Kondisi kulitnya seimbang dan tidak memiliki masalah kulit yang persisten.
• Kulit Berminyak. Pemilik kulit berminyak memiliki produksi sebum, minyak alami kulit yang lebih banyak daripada rata-rata orang. Orang yang memiliki kulit berminyak sangat rentan mengalami breakout, yaitu iritasi wajah yang biasanya ditunjukkan dengan kemerahan dan jerawat.
• Kulit Kering. Jenis kulit ini akan tampak kencang cenderung seperti tertarik dan kusam. Kulit yang sangat kering bisa sampai membuat pecah-pecah dan mengelupas. Kulit kering juga mudah mengalami bruntusan. Bedakan dengan kulit dehidrasi yang disebabkan kurang air. Kulit yang dehidrasi bisa terjadi pada semua orang.
• Kulit Kombinasi. Pemilik kulit jenis ini biasanya berminyak pada bagian tertentu wajah dan kering pada bagian lainnya.
• Kulit Sensitif. Kulit jenis ini sangat mudah mengalami iritasi. Walau sebagian orang hanya mengalaminya ketika terpapar iritannya saja, sebagian lainnya berjuang menghadapi kemerahan, gatal, dan ketidaknyamanan setiap hari.
Memilih Sabun Wajah Pria untuk Setiap Jenis Kulit
Setelah memahami apa jenis kulit yang dimiliki, barulah kita bisa memilih sabun wajah pria yang tepat. Oleh karena setiap jenis kulit memiliki kebutuhan yang berbeda, maka ada beberapa perbedaan kandungan pembersih wajah pria yang harus diperhatikan sesuai jenis kulitnya.
Untuk Si Kulit Berminyak
Untuk pria yang memiliki kulit wajah berminyak, sebaiknya memilih jenis pembersih wajah bertekstur gel atau foam. Pemilik kulit berminyak juga sebaiknya tidak memilih pembersih wajah yang sangat kuat mengangkat sebum, karena justru akan membuat kulit menghasilkan lebih banyak minyak.
Sebaliknya, untuk tipe kulit berminyak pilih yang memiliki kandungan untuk membersihkan minyak berlebih. Contoh bahan yang bisa membantu mengangkat kotoran dan membersihkan minyak berlebih adalah active charcoal. Salah satu produk yang memiliki kandungan active charcoal adalah NIVEA MEN Deep Mud Foam.
Untuk Si Kulit Kering
Sabun wajah pria dengan kulit kering wajib mengandung bahan yang melindungi skin barrier sekaligus melembabkan. Hal ini karena banyak para pemilik kulit kering memiliki skin barrier yang sudah rusak dan kulit yang kekurangan kelembaban. Untuk itu pilih produk yang mengandung hyaluronic acid dan niacinamide.
Untuk Si Kulit Sensitif
Pemilik kulit sensitif yang satu dengan yang lainnya bisa jadi memiliki reaksi yang sangat berbeda. Meskipun sudah berhati-hati memilih pembersih wajah, seringkali pemilik kulit sensitif tetap mengalami iritasi dan flare. Oleh karena itu, saat memilih sabun wajah pria dengan kulit sensitif sebaiknya mencari produk yang lembut, bebas sulfat dan pewangi.
Kandungan bahan organik seperti oatmeal juga bisa membantu menenangkan kulit sensitif. Produk yang mengandung bunga kamomil atau lidah buaya juga termasuk bahan aktif yang bisa dicoba untuk menenangkan si kulit sensitif.
Untuk Si Kulit Kombinasi
Memilih produk pembersih wajah untuk si kulit kombinasi bisa jadi sedikit lebih sulit karena menemukan produk untuk dua jenis kulit berbeda sekaligus. Kuncinya saat memilih sabun wajah untuk pria berkulit kombinasi adalah yang memiliki formula yang seimbang. Formula yang mampu membersihkan tanpa membuat kulit kering.
NIVEA MEN BRIGHT OIL CLEAR ANTI-SHINE+PURIFY MUD FOAM bisa menjadi salah satu opsi sabun wajah pria yang memiliki kulit kombinasi. Formula AIRCOOL yang dimilikinya mengandung Charcoal Formula serta Mint Crystal yang bisa bantu mencerahkan wajah, melawan minyak berlebih, serta memberikan sensasi dingin yang menyegarkan.
Bagaimana dengan Si Kulit Normal?
Karena kulit normal biasanya tidak memiliki masalah kulit yang persisten, tidak perlu memilih produk yang terlalu spesifik seperti pemilik jenis kulit lainnya. Pemilik kulit normal pada umumnya merasa sudah cukup dengan produk pembersih wajah yang memiliki formula seimbang dan efektif mengangkat kotoran dan polusi.
Memilih Sabun Wajah Pria yang Aman
Selain memilih jenis sabun wajah yang sesuai dengan kebutuhan kulit, penting juga bagi para pria memperhatikan merek yang dipilih. Pastikan merek dan varian produk tersebut telah terdaftar di BPOM dan teruji secara dermatologi. Bagi yang muslim juga perlu mengecek apakah produk tersebut telah memiliki sertifikasi halal sehingga terjamin kehalalannya.
Selain mengecek dua hal tersebut, bisa juga dengan mengecek ulasan-ulasan di internet mengenai produk sabun wajah pria yang ingin dicoba. Biasanya para pengulas di internet akan memberikan ulasan lengkap mengenai kondisi kulit yang mereka punya dan efek setelah mencoba produk.
Nah itu dia ulasan singkat mengenai pemilihan sabun wajah pria yang tepat untuk kulit yang sehat. Selain rutin mencuci wajah, jangan lupa perhatikan asupan nutrisi untuk mendukung kesehatan kulit dari dalam ya. Pasalnya kulit yang sehat tidak akan tercapai jika tubuh tidak mendapatkan gizi yang seimbang serta asupan air dan tidur yang cukup.