Manfaat Body Lotion Tak Hanya untuk Mencegah Kulit Kering

Banyak yang sudah tahu manfaat body lotion adalah untuk mencegah kulit kering. Namun, ada kegunaan lain dari produk kecantikan yang satu ini selain hanya mengatasi kulit kering.

Jika hanya untuk mengatasi kulit kering, mungkin kamu yang tidak mengalami masalah ini tidak perlu menggunakannya. Faktanya, ada banyak sekali peran dari produk kecantikan yang satu ini.

Peran Body Lotion untuk Kulit

Beberapa orang baru mau menggunakan body lotion di saat musim kemarau tiba. Karena saat itulah kulit mereka mudah sekali menjadi kering dan kasar. Namun, setelah mengetahui peran body lotion berikut ini, kamu akan semakin rajin untuk menggunakannya. Kamu tidak hanya mengaplikasikan produk ini di saat musim kemarau saja.

  1. Mencegah Iritasi

    Ada bagian kulit yang sangat sensitif, terutama kulit wanita. Saking sensitifnya, ketika kulit terkena benda padat atau terkena serangga, maka kulit langsung mengalami iritasi.

    Mungkin kamu memiliki jenis kulit yang seperti ini. Makanya, kamu perlu menggunakan body lotion. Begitu juga dengan orang yang memiliki kulit yang kering. Kulit tersebut juga mudah sekali mengalami iritasi.

  2. Mencegah Kanker Kulit

    Apakah kamu tahu masalah apa yang paling berbahaya yang bisa dialami oleh kulit? Jawabannya adalah kanker kulit. Paparan sinar matahari yang begitu terik bisa menyebabkan kulit terlihat merah kecoklatan. Itulah tanda kulit mengalami sunburn atau kulit terbakar. Jika dibiarkan, ini bisa menyebabkan kanker kulit.

    Kanker kulit adalah kondisi di mana terjadi perubahan genetika kulit. Akibatnya, kulit mengalami perkembangan yang tidak normal. Di saat itulah kamu membutuhkan perawatan khusus dari ahli kulit.

    Agar kamu tidak mengalami hal buruk tersebut, aplikasikan body lotion ke seluruh tubuh sebelum kamu beraktivitas di luar rumah. Ini akan membantu menangkal sinar UV yang bisa menyebabkan kanker kulit.

  3. Mencegah Penuaan Dini

    Sebenarnya, agar kulit kamu tetap sehat meskipun terus terpapar sinar matahari, maka kelembaban harus terus terjaga. Karena ketika kelembaban terjaga, maka proses regenerasi sel akan berjalan dengan baik dan pastinya terhindar dari resiko iritasi kulit. Kulit pun akan terlihat sehat dan lebih awet muda.

    Berbeda jika kelembaban tidak terjaga. Kulit menjadi kering dan terlihat kusam. Bisa timbul kerutan halus yang secara tidak langsung membuat kulit mengalami penuaan lebih cepat. Maka dari itu, proteksi harus dilakukan dengan cara mengoleskan body lotion ke seluruh kulit tubuh.

Dari sekian banyak produk kecantikan, body lotion sepertinya yang paling disepelekan. Padahal, setelah tahu penjelasan tersebut di atas, kamu tahu betapa pentingnya peran body lotion untuk kulit.


Waktu yang Tepat Memakai Body Lotion

Ada beberapa orang yang tidak suka memakai body lotion. Alasannya bermacam-macam. Ada yang menganggap terlalu ribet ketika harus mengaplikasikan body lotion ke kulit. Pasalnya, butuh waktu cukup lama agar lotion terserap oleh kulit. Bagi mereka yang sedang buru-buru, mereka sering tidak menggunakan body lotion.

Ada juga yang merasa kurang nyaman. Hal ini disebabkan lotion ini terasa lengket di kulit. Dan ini membuat pengguna tidak nyaman.

Disisi lain, kamu juga harus tahu kapan waktu yang tepat untuk menggunakan body lotion ini. Hal ini sangat penting agar body lotion bekerja maksimal sesuai dengan perannya.

Menurut ahli kesehatan kulit, waktu yang tepat menggunakan body lotion adalah tepat setelah mandi. Mengapa? Karena setelah mandi, kulit masih dalam kondisi lembab. Saat itulah body lotion harus diaplikasikan agar kandungannya cepat meresap ke dalam kulit.

Selain itu, pori-pori juga masih terbuka. Ini membuat body lotion bisa meresap cepat sehingga tidak terasa lengket. Jadi, aplikasikan body lotion setelah mandi, bukan ketika kulit kamu terasa kering.

Perbedaan Body Lotion dengan Body Cream

Seringkali orang tidak bisa membedakan antara body lotion dengan body cream. Mereka menganggap keduanya produk perawatan kecantikan yang sama. Faktanya, itu produk yang beda.

Body cream itu teksturnya kental. Hal ini disebabkan kandungan minyaknya lebih banyak dibandingkan kandungan minyak yang ada di body lotion. Body cream biasanya diaplikasikan pada bagian kulit yang terlihat lebih kering daripada yang lainnya.

Sementara itu, body lotion mengandung minyak yang tidak terlalu banyak. Ini membuat teksturnya encer. Ini sering dikatakan sebagai pelembab kulit yang ringan sehingga cocok digunakan setiap hari.

Sekarang ini, ada banyak sekali body lotion dengan sensasi wangi yang berbeda. Seperti NIVEA Sensational Body Lotion Orange Blossom & Avocado Oil yang cepat menyerap dan mampu menjaga kelembaban kulit. Selain itu, juga mengandung Avocado Oil yang mampu melindungi kulit tubuh dari efek radikal bebas serta mencegah penuaan dini. Aroma Orange Blossom yang menyegarkan dan dapat meredakan stress.

Body Lotion NIVEA

Body Lotion Aroma Vanilla

Selain itu, masih ada NIVEA Sensational Body Lotion Vanilla & Almond Oil dengan kandungan Jojoba Oil yang bermanfaat melindungi permukaan kulit dan mencegahnya menjadi kering. Aroma Vanilla berguna membuat tubuh menjadi lebih rileks dan juga cepat meresap ke dalam kulit.

Yang pasti, jangan sepelekan produk perawatan kulit yang satu ini. Namun, setelah kamu tahu berbagai manfaat body lotion, semoga kamu mau menggunakan sebagai proteksi kulit setiap hari. Gunakan setiap kali setelah mandi agar kelembaban kulit terjaga sehingga kamu siap beraktivitas di luar ruangan tanpa harus takut kulit menjadi kering dan kusam.