Selain Mata, Kulit Juga Ngerasain Pedih Bawang Putih Lho

Kulit melepuh merupakan kondisi kulit mengalami gelembung karena adanya tumpukan cairan di lapisan kulit. Maksud dari gelembung adalah serum, darah, cairan bening, atau bahkan nanah. Yuk, cari tahu berbagai penyebabnya lewat ulasan di bawah ini!

 

Apa Penyebab Kulit Melepuh?

 

Ada berbagai hal yang dapat menyebabkan masalah ini muncul, berikut ini adalah beberapa di antaranya:

 

1. Luka Bakar

Melepuh bisa terjadi karena terdapat bahan kimia di produk kecantikan, sinar matahari, hingga paparan api. Selain itu, luka bakar juga disebabkan oleh permukaan benda panas yang kamu pegang.

 

2. Gesekan Kulit

Terjadinya gesekan kulit akan memicu munculnya tumpukan cairan, sehingga mengakibatkan melepuhnya kulit. Masalah ini sering terjadi pada area kaki, hal ini disebabkan sepatu kekecilan, tidak pakai kaos kaki, dan lain sebagainya.

 

3. Terkena Gigitan Serangga

Umumnya, serangga yang dapat menyebabkan masalah kulit adalah tungau. Serangga ini kerap menyerang pergelangan tangan, kaki, hingga sela-sela jari. Selain mengakibatkan melepuh, serangga ini juga memicu terjadinya gatal, khususnya pada malam hari.

 

4. Alergi

Iritasi kulit atau alergi menyebabkan kulit melepuh, gatal, dan kemerahan. Secara umum, kondisi ini diakibatkan oleh asap rokok, detergen, sabun, debu, parfum, dan sejenisnya. 

 

5. Pembuluh Darah Pecah

Jika pembuluh darah pecah, masalah ini dapat menimbulkan lepuhan darah dan merusak lapisan kulit. Masalah ini dapat kamu temukan pada orang yang cedera karena benda tumpul. Jika hal ini terjadi, kulit akan memiliki darah yang berwarna hitam, merah, atau ungu.

 

6. Infeksi

Bakteri atau virus yang berasal dari infeksi akan membuat kulit menjadi rusak. Selain itu, kemungkinan penyakit lain bisa terjadi karena infeksi bakteri, seperti erisipelas dan impetigo. Sedangkan pada infeksi virus, akan terjadi herpes genital, cacar air, herpes zoster, dan lain sebagainya.

 

Apakah Kulit Melepuh Indikasi Alergi?

 

Secara umum, alergi dapat menimbulkan beberapa gejala, seperti bengkak dan ruam-ruam wajah. Sehingga, dapat dikatakan bahwa melepuhnya kulit adalah salah satu indikasi alergi. Kulit melepuh karena alergi akan mengakibatkan munculnya ruam-ruam merah keunguan dan kulit mengelupas seperti luka bakar. 

 

Alergi ini dapat terjadi pada semua area tubuh. Jika kamu memiliki kulit yang mengelupas dengan angka di bawah 10 persen di permukaan tubuh, maka kondisi ini adalah Stevens-Johnson Syndrome. Sedangkan kondisi lebih dari 10 persen mengalami pelupasan kulit, maka namanya adalah Toxic Epidermal Necrolysis.

 

Agar dapat mengetahui perbedaan keduanya, kamu perlu berdiskusi dengan dokter terlebih dahulu. Oleh sebab itu, sebaiknya lakukan pemeriksaan diri ke dokter, jika kamu mengalami gejala-gejala tersebut.

 

Bawang Putih Bisa Membuat Tangan Melepuh?

 

Bawang putih memiliki kandungan yang dapat membuat beberapa orang mengalami reaksi iritasi, bahkan luka bakar pada kulitnya. Namun, itu tergantung seberapa lama kamu memegang bawang putih. Oleh sebab itu, pastikan kamu selalu hati-hati dalam mengupas bawang putih mentah.

 

Salah satu kondisi yang disebabkan oleh bawang putih adalah bengkak, yakni kulit akan menjadi lebih besar dengan nanah, nyeri, dan kemerahan. Dalam dunia medis, iritasi kulit akibat bawang putih dikenal sebagai dermatitis kontak. 

 

Penyakit tersebut merupakan peradangan kulit yang timbul karena berkontak langsung dengan bahan atau zat penimbul reaksi alergi. Dermatitis kontak dapat menimbulkan berbagai keluhan, seperti panas, kemerahan, rasa perih, dan gatal. Selain itu, kulit juga akan mengalami bekas kehitaman akibat dari inflamasi tersebut.

 

Salah satu masalah yang sering terjadi adalah alergi bawang putih pada tangan, di mana kulit tangan gatal dan melepuh. Umumnya, dokter akan memberikan salep kortikosteroid untuk mengatasi dan menghentikan kondisi peradangan yang terjadi. 

 

Cara Mengatasi Kulit Melepuh Akibat Bawang Putih

 

Adanya indikasi pedih bawang putih, membuat kulit menjadi melepuh dan tercipta luka bakar. Pada tingkat pertama, luka bakar masih bisa diatasi secara mandiri. Asalkan cara penyembuhannya benar. Nah, berikut ini tahap-tahap untuk menyembuhkan luka bakar yang bisa kamu ikuti:

 

1. Hilangkan Penyebabnya

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk menyembuhkan luka bakar adalah menghilangkan atau meminimalisir penyebab dari luka bakar. 

Penyembuhannya tergantung penyebab luka bakar itu sendiri, baik itu karena api, air panas, atau sejenisnya. Kamu harus menjauhkan luka bakar dari sumber penyebabnya, sehingga kulit melepuh akan menjadi lebih baik.

 

2. Basuh dengan AIr Bersih

Ketika baru saja mengalami luka bakar, kemungkinan suhu kulit masih tinggi. Oleh sebab itu, segeralah mendinginkannya dengan air bersih yang mengalir. Namun, pastikan kamu tidak menggunakan air dingin atau es. Agar lebih efektif, lakukan cara ini dalam waktu 20 menit sesudah luka bakar muncul.

Sehingga, tahapan satu ini dapat menyembuhkan luka bakar dengan lebih efisien. Namun, kamu sebaiknya tidak mendinginkan luka bakar pada kulit dengan menggunakan kompres air dingin. Karena kompres dingin dapat mengakibatkan rusaknya jaringan pada kulit.

 

3. Jangan Pecahkan Bagian Melepuhnya

Cara penyembuhan luka bakar akibat bawang putih selanjutnya adalah dengan tidak memecahkan luka melepuhnya. Kamu tidak disarankan untuk memecahkannya dan biarlah luka lepuh pecah dengan sendirinya. 

Setelah pecah, kamu bisa mencucinya dengan air bersih dan melapisinya dengan penutup antimikroba. Jika luka belum pecah, kamu bisa mengoleskan gel khusus pelembab yang berfungsi untuk mendinginkan luka.

Jangan coba-coba mengoleskan cairan berminyak, seperti mentega, minyak jelantah, pasta gigi, dan sejenisnya. Karena banyak pengidap luka bakar yang salah kaprah menggunakannya, sehingga membuat luka semakin memburuk.

 

4. Konsumsi Obat

Jika mengonsumsi obat, luka lepuh akan sembuh secara perlahan. Jika dibutuhkan, kamu bisa mengkonsumsi obat untuk membantu meminimalisir rasa nyeri. Akan tetapi, obat harus berasal dari anjuran dokter.

 

5. Pakai Produk Nivea

Jika kulitmu melepuh atau terbakar, kunci pertama dalam menanganinya adalah dengan bertindak secara cepat. Selain memastikan bahwa kamu sudah terhindar dari segala hal yang memiliki aspek panas. Hal lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan All Purpose Cream untuk keluarga dari Nivea.

 

Umumnya, kulit terbakar menjadi masalah kulit tingkat pertama, bahkan tingkat kedua pun jarang terjadi. Baik itu parah atau tidak, namun penderita kulit melepuh akan berhubungan erat dengan kondisi panas yang terasa terbakar. Entah itu karena matahari, api, bawang putih, maupun hal sejenisnya.

 

Oleh sebab itu, para pengidap luka bakar akan selalu menghindari matahari. Sehingga, regenerasi kulit yang baru akan tercipta. Nah, Nivea sendiri memiliki pelembab yang memiliki kandungan alami untuk menenangkan kulit dan membantu regenerasi kulit, yaitu NIVEA CREME.

 

NIVEA CREME akan membantu menyegarkan kulit terbakar. Produk ini juga bisa kamu gunakan saat mandi dan tidak akan terasa lengket di kulit. Krim ini juga sudah teruji secara dermatologis. Sehingga sangat aman untuk digunakan untuk orang dewasa dan anak-anak, baik di kulit wajah maupun tubuh.

 

Lawan Kulit Melepuh dengan Produk Nivea!

Itu di ulasan mengenai penyebab kulit melepuh dan cara mengatasinya. Jika mengalami masalah luka bakar baik karena gesekan kulit, bawang putih, dan lainnya, kamu bisa menggunakan All Purpose Cream dari Nivea sebagai pertolongan pertama. Yuk, segera dapatkan produknya!