KEUNGGULAN EKSTRAK KEDELAI UNTUK KULIT SEHAT LUAR DAN DALAM
PERAWATAN ANTI PENUAAN DINI YANG DIPERKAYA PROTEIN DAN BERBAGAI NUTRISI
CARI TAHU KEAJAIBAN MINYAK KACANG KEDELAI YANG DAPAT MEMBUAT KULIT MENJADI LEBIH LEMBUT
APA ITU EKSTRAK KEDELAI ALAMI?
SENSASI PERAWATAN KULIT LEMBUT DARI ASIA
Ekstrak kedelai didapatkan dari kacang kedelai, sejenis kacang polong yang berasal dari Asia Timur. Umumnya, kacang kedelai digunakan sebagai bahan makanan. Tapi, kegunaaan ekstrak kedelai untuk keperluan kosmetik dan perawatan kulit juga sudah dimanfaatkan dengan sangat maju selama beberapa dekade terakhir ini. Jadi sudah sangat jelas bahwa nutrisi yang dikandungnya sangat bermanfaat bagi kulit. Misalnya, negeri tirai bambu sudah lebih dulu memanfaatkan kedelai sejak tahun 2838 sebelum Masehi. Khasiatnya ditemukan saat pekerja pabrik di Asia, menyadari tangan mereka menjadi sangat halus setelah sering bekerja mengolah kedelai dengan tangan.
Dalam beberapa tahun ke belakang, minyak kacang kedelai telah dikenal di seluruh dunia karena memiliki antioksidan dan anti-inflamasi serta kemampuannya yang sangat baik dalam membuat kulit tampak awet muda.
APA KEHEBATAN KACANG KEDELAI?
Selain kaya protein, kacang kedelai mengandung serat, asam lemak omega-3, dan berbagai vitamin penting lainnya
APAKAH KEGUNAAN EKSTRAK KEDELAI ALAMI?
MINYAK KACANG KEDELAI UNTUK KULIT
Ekstrak kedelai adalah pelembab alami terbukti mampu melembutkan dan menenangkan kulit. Cocok untuk berbagai jenis kulit, mulai dari kulit kombinasi. Melembabkan area kulit yang kering, sekaligus mengontrol kadar minyak pada area yang berminyak.
MINYAK KACANG KEDELAI UNTUK MENANGKAL EFEK NEGATIF DARI SINAR UV
Salah satu manfaatnya untuk regenerasi kulit, minyak kacang kedelai bisa menangkal beberapa efek sinar UV. Seperti kemerahan, kulit kasar sehingga kulit menjadi sehat dan memancarkan kemilau alami.
MINYAK KACANG KEDELAI UNTUK MENGURANGI KERUTAN
Kacang kedelai membantu mengurangi tanda-tanda penuaan seperti perubahan warna, garis halus, dan kulit yang kendur.
TANDA-TANDA PENUAAN DINI
Kulit kusam dan kering akibat paparan sinar matahari
Warna kulit tidak merata
Bintik-bintik hitam
Kulit kasar
Bekas putih pada kulit saat tergaruk
Kulit kendur, muncul garis-garis halus pada kerutan, pecah-pecah, dan terasa gatal
MANFAATKAN EKSTRAK KEDELAI ALAMI UNTUK KULIT YANG INDAH
Merawat kulit dari penuaan sebaiknya dilakukan sedini mungkin, untuk menangkal efek berkelanjutan serta mendapatkan manfaat yang maksimal. NIVEA Anti Age White Firming Body Serum SPF 33 mengandung ekstrak kedelai yang terkenal sebagai anti keriput, anti-oksidan, dan mampu meningkatkan energi pada sel untuk membantu merawat kekencangan kulit. Hasil terbaik akan didapatkan dengan pemakaian secara rutin.