Girls, apa hari ini kamu ada kegiatan outdoor? Wih kamu pasti senang menghabiskan waktu di bawah cerahnya hari ini. Sangking semangatnya nih kamu bahkan lupa pakai tabir surya dan langsung beraktivitas. Setelah berapa lama berada di bawah sinar matahari kok tiba-tiba kulit berubah kemerahan dan perih ya? Oh My God, kamu terkena sunburn!
Duh, jika sudah seperti ini apa yang harus dilakukan? Yuk simak pertolongan pertama untuk mengatasi kulit terbakar matahari berikut ini:
Kamu mungkin akan merasa panik begitu sadar sedang mengalami sunburn. Cobalah untuk tetap tenang sebab kamu nggak akan bisa berpikir dan bertindak efektif dalam keadaan panik. Kamu juga bisa menarik napas panjang lalu menghembuskannya tiga kali sebelum lanjut melakukan pertolongan pertama mengatasi kulit terbakar matahari.
-
Segera Menyingkir dari Paparan Sinar Matahari Langsung
Hal selanjutnya yang perlu dilakukan sebagai pertolongan pertama saat mengalami sunburn adalah segera mencari tempat teduh. Ini penting dilakukan untuk mengurangi paparan sinar matahari yang dapat memperparah kondisi kulit. Setelah menemukan tempat teduh, jangan lupa tutupi area tubuh yang terbuka dengan pakaian atau kain.
Cara sederhana mengatasi kulit terbakar matahari yang bisa kamu lakukan selanjutnya adalah melakukan kompres dingin. Sebelum melakukannya, pastikan kamu membersihkan kulitmu terlebih dahulu dengan lembut dan hati-hati. Setelah kulit bersih, siapkan handuk lembut, air dingin, dan juga ember.Celupkan handuk ke dalam campuran air dingin, peras hingga air tidak lagi mengalir. Letakkan handuk tersebut pada bagian kulit yang terbakar. Biarkan handuk tersebut selama kurang lebih 15 menit. Kamu bisa mengulang pengompresan menggunakan air dingin selama beberapa kali hingga kulit terasa lebih nyaman.
-
Segera Mandi Menggunakan Air Sejuk
Kamu yang baru saja mengalami sunburn sebaiknya langsung mandi dengan air sejuk ketika sampai rumah. Cara mengatasi kulit terbakar matahari yang sederhana ini ternyata cukup efektif karena mampu meredakan rasa pedih dan gatal pada kulit. Bagi kamu pemilik kulit sensitif sebaiknya hindari menggunakan sabun berbahan keras agar tidak mengiritasi kulit. Selesai mandi keringkan kulit dengan hati-hati agar tidak luka karena tergores. Saat mengeringkan badan sebaiknya sisakan sedikit air pada kulit agar tetap lembab.
-
Berendam Menggunakan Campuran Bahan Alami Juga Bisa Jadi Opsi
Berendam ternyata juga bisa mengatasi kulit terbakar matahari. Namun demikian, jangan sebaiknya kamu nggak berendam di kolam renang karena air kolam renang biasanya mengandung klorin. Nah, paparan klorin pada kulit yang terbakar matahari berpotensi menyebabkan iritasi lho.
Oh iya, kamu dapat memanfaatkan bathup atau bak ukuran besar untuk berendam segera setelah kamu sampai rumah. Gunakan air sejuk, kemudian tambahkan bahan alami seperti seperti essential oil, gandum utuh dan baking soda yang bisa meredakan rasa gatal.
Jika punya cuka apel di rumah kamu juga bisa menambahkannya sebab cuka apel dapat mengembalikan keseimbangan pH kulit sehingga membantu proses penyembuhan lebih cepat. Nah setelah berendam, keringkan badan dengan menepuk-nepuk halus tubuh menggunakan handuk halus. Oh iya sisakan sedikit air di tubuh agar kulit tetap terhidrasi ya.
-
Mengoleskan Skin Care untuk Kulit Terbakar Matahari
Mengatasi sunburn juga bisa dilakukan dengan menggunakan skin care untuk kulit terbakar matahari . Namun demikian, pastikan terlebih dahulu produk skin care yang akan kamu gunakan tidak mengandung bahan yang dapat memicu alergi. Sebaiknya jangan gunakan produk yang mengandung benzocaine atau –caine lainnya. Kamu bisa memilih skin care yang dengan kandungan lidah buaya karena dapat melembabkan dan menenangkan kulit.
Pada kasus mild sunburn, kamu bisa menggunakan Nivea Sun After Sun Spray 200ML yang diperkaya dengan Aloe Vera untuk mengembalikan kelembapan yang hilang setelah seharian beraktivitas. Produk ini juga memiliki efek menyegarkan dan memberikan rasa sejuk pada kulit. Wah, kulit bisa jadi lebih tenang nih.
-
Pastikan untuk Memakai Pakaianmu Longgar
Memilih pakaian ternyata juga penting dilakukan sebagai salah satu cara mengatasi kulit terbakar matahari. Gunakan pakaian longgar yang terbuat dari bahan dingin, halus, dan menyerap keringat seperti katun. Ini penting dilakukan karena pakaian longgar dan lembut membantu mengurangi resiko kulit tergesek dengan kain. Kulit juga bisa bernafas dengan baik sehingga mempercepat proses penyembuhan dari peradangan.
-
Perbanyak Asupan Air Putih
Supaya kulit yang terbakar matahari segera sehat dan segar kembali maka perbanyak minum air putih. Lho apa hubungan minum air putih dan sunburn? Well, kamu yang sedang mengalami terbakar matahari akan lebih mudah dehidrasi karena cairan tubuh banyak dikerahkan ke area kulit yang terluka untuk membantu memulihkan kondisinya.
Pastikan kamu mencukupi asupan harian air putih agar tubuh tetap segar dan tidak kekurangan cairan. Gunakan alarm untuk mengingatkan waktu minum air putih, plus selalu sediakan tumblr berisi air di dekatmu.
-
Konsumsi Obat Pereda Nyeri Jika Diperlukan
Apabila kamu tidak tahan dengan rasa pedih akibat kulit yang meradang maka sebaiknya redakan dengan minum obat. Jenis obat pereda nyeri yang bisa kamu minum diantaranya yaitu aspirin, ibuprofen, atau naproxen. Rasa nyeri karena inflamasi pun akan segera berkurang setelah minum obat tersebut. Agar lebih aman, pastikan kamu mengkonsumsi sesuai dosis yang dianjurkan ya.
-
Hindari Memencet Bagian yang Melepuh
Kulit yang mengalami sunburn cukup parah biasanya akan melepuh. Kamu nggak perlu panik jika mendapati kulitmu muncul lentingan sebab pada lentingan tersebut terdapat lapisan pelindung dan serum alami yang dihasilkan tubuh.
Masalahnya ada pada beberapa orang – mungkin termasuk kamu – yang merasa risih melihatnya dan berhasrat untuk memencet lentingan tersebut. Jika ini yang ada di pikiranmu, segera buang jauh-jauh niatan itu! Memencet lentingan dengan sengaja justru berpotensi menyebabkan infeksi. So, ada baiknya kamu membiarkan hingga lentingan tersebut pecah secara natural.
Apabila akhirnya lentingan itu pecah secara tidak sengaja, segera bersihkan menggunakan air. Selanjutnya, oleskan krim anti-baktri pada area lenting yang melepuh. Balut dengan kain kasa untuk menutup luka lepuhan tersebut.
-
Kurangi Aktivitas Luar Ruangan
Selama proses penyembuhan sebaiknya kamu tidak melakukan aktifitas luar ruangan terlebih dahulu. Paparan sinar matahari akan membuat kondisi kulit semakin meradang bahkan iritasi. Jika terpaksa harus keluar rumah maka lindungi kulit dengan pakain yang tertutup. Pilih bahan tebal agar tidak mudah ditembus sinar matahari. Selain itu, pilih baju dengan warna terang sehingga dapat memantulkan sinar matahari.
Mengatasi kulit terbakar matahari adalah langkah yang harus ditempuh dengan sigap dan cepat. Ini penting dilakukan karena penanganan cepat yang tepat dapat mengurangi resiko kerusakan jaringan kulit lebih parah sehingga proses penyembuhan dapat dilakukan dengan cepat.
Well, meski kamu sudah tahu pertolongan awal apabila terkena sunburn, namun alangkah baiknya apabila kamu melakukan pencegahan sejak dini sehingga resiko kulit terbakar matahari dapat diminimalisasi. Langkah yang bisa diambil untuk ini adalah dengan menggunakan tabir surya Nivea yang diformulasikan agar dapat meminimalisasi resiko terkena sunburn.