Bibir Indah dan Sehat Selama Work From Home Bersama NIVEA Lip Balm

Banyak yang menyangka selama work from home atau WFH mereka tidak perlu lagi melakukan perawatan, entah itu perawatan kulit, rambut, bibir, dan lain sebagainya. Faktanya, resiko rusaknya bibir indah Kamu bisa saja terjadi.  

Masalah yang sering muncul adalah bibir kering. Dan ini bukan hanya karena terkena sengatan sinar matahari. Bibir kering terlihat tidak. Dan ini bukan berarti bisa dihindari ketika Kamu selalu beraktivitas di dalam rumah.

 

Risiko Bibir Kering Ketika WFH

Memang benar salah satu faktor penyebab rusaknya bibir adalah sengatan sinar matahari. Namun, faktor lainnya juga tak kalah berpengaruh. Misalnya saja lipstik yang Kamu gunakan, makanan yang Kamu konsumsi dan lain sebagainya.

Pada intinya, bibir indah Kamu yang berubah menjadi kering disebabkan karena dehidrasi. Nah, dehidrasi ini setidaknya bisa disebabkan oleh dua hal. Yang pertama terkena sinar matahari. Yang kedua akibat tubuh kekurangan cairan.

Akibatnya tidak hanya bibir terlihat kurang sehat. Bibir Kamu juga bisa berdarah. Bibir memiliki lapisan yang sangat tipis yang berdekatan dengan pembuluh darah. Inilah yang menyebabkan bibir berwarna merah atau pink. Namun, karena lapisan kulit pelindungnya begitu tipis, ini bisa menyebabkan bibir mudah mengalami iritasi. Kering sedikit saja bisa membuat bibir iritasi dan mudah berdarah.

Selama WFH, bibirmu juga rawan mengalami dehidrasi. Kamu memang bisa menghindari sengatan sinar matahari. Namun, jika tubuhmu sering kekurangan cairan, bibir indahmu akan hilang. Bibir akan terlihat kering dan tidak menarik.

Selama pandemi, banyak orang akhirnya berada di rumah. Mereka beraktivitas di rumah, mengerjakan tugas dan pekerjaan di rumah dan apapun lebih banyak dilakukan di rumah. Hal ini membuat mereka jarang berolahraga. Apalagi jika dibarengi dengan kebiasaan buruk lainnya, seperti kurang memberikan nutrisi pada bibir, kurang mengkonsumsi air putih, dan lain sebagainya. Ini jelas bisa membuat bibir indah Kamu menjadi kering dan tidak menarik.

 

Tips Agar Bibir Indah dan Sehat Selama WFH

Selama bekerja di rumah atau work from home, memang Kamu bisa lebih banyak berhemat. Kamu tidak perlu keluar uang transportasi, misalnya. Kamu tidak perlu menggunakan makeup. Jelas sekali itu bisa menghemat pengeluaran harian Kamu. 

Akan tetapi, bukan berarti Kamu tidak perlu melakukan perawatan. Perawatan tidak hanya untuk kecantikan. Lebih penting lagi, perawatan itu untuk kesehatan. Kamu juga masih perlu merawat kulit, rambut, terutama bibir.

Agar Kamu tetap memiliki bibir yang indah dan sehat, ada beberapa perawatan yang sebaiknya dilakukan.

  1. Selalu Siapkan Air Putih di Meja
    Mengkonsumsi air putih menjadi hal yang sangat dasar. Karena kekurangan cairan bisa membuat tubuh lemas. Kamu bisa lebih mudah terserang penyakit.

    Kulit menjadi bagian tubuh yang terkena imbas pertama kali ketika tubuh kekurangan cairan. Kulit menjadi kering. Tak hanya kulit tangan tapi juga bibir. Apalagi bibir memiliki lapisan kulit yang paling tipis. Kulit bibir yang paling cepat terkena imbas dari kekurangan cairan.

    Lakukan kebiasaan sederhana ini, yaitu selalu menyiapkan satu gelas atau satu botol air putih di meja. Jika Kamu men setup tempat kerja di rumah, pastikan Kamu selalu siapkan satu botol air putih di meja. 

    Mungkin Kamu sudah terbiasa minum air putih ketika bekerja di kantor. Namun, selama WFH, kebiasaan tersebut bisa hilang. Karena suasana tidak seperti di kantor, Kamu melupakan kebiasaan baik tersebut.

  2. Konsumsi Lebih Banyak Buah dan Sayuran
    Selain minum air, perbanyak juga mengkonsumsi buah dan sayuran. Jika bibir sering sekali kering, Kamu bisa mulai dengan lebih sering mengkonsumsi buah jeruk. Untuk sayuran, Kamu bisa konsumsi tomat. Jeruk dan tomat sangat efektif untuk mengatasi bibir kering karena banyak mengandung air serta Vitamin C yang baik untuk kesehatan kulit dan bibir.

  3. Gunakan Lip Balm 
    Selain perawatan dari dalam, Kamu juga perlu perawatan bibir dari luar. Gunakan Lip Balm NIVEA, ini mampu melembabkan dan melembutkan bibir yang sangat efektif. Kamu hanya perlu oleskan lip butter ini di pagi hari. Lama proteksinya mencapai 12 jam. Saat Kamu harus melakukan meeting online, wajah Kamu tetap terlihat segar karena bibirmu terlihat lembut dan sehat. 

    Salah satu lip balm yang baik untuk menjaga kesehatan serta kelembaban bibirmu adalah NIVEA Lip Balm Soothe & Protect. Produk perawatan bibir dari NIVEA yang bebas kandungan mineral oil. Berguna untuk merawat dan memperbaiki bibir pecah-pecah serta menjaga bibir tetap lembab hingga 24 jam.


    Lip Balm NIVEA
    NIVEA Lip Balm Soothe & Protect juga bermanfaat menjaga bibir dari sengatan sinar matahari jika Kamu harus beraktivitas di luar ruangan. Mengandung SPF15, lip balm NIVEA ini bisa mengurangi resiko buruk dari sinar matahari pada bibir.
     
 

Kebiasaan yang Tidak Bagus untuk Kesehatan Bibir

Selain merawat bibir, Kamu juga harus imbangi dengan tidak melakukan kebiasaan buruk yang bisa membuat bibir Kamu tidak sehat. Bibir yang kering sering disebabkan karena Kamu sering menjilat bibir. Banyak yang menganggap menjilat bibir dengan air liur bisa membuat bibir tidak kering. Efeknya hanya sebentar. Namun, efek jangka panjangnya adalah terkelupasnya lapisan bibir sehingga semakin tipis. Bibir pun semakin mudah kering.

Selain itu, jangan biasakan bernafas menggunakan mulut. Bernafaslah dengan menggunakan hidung. Aliran udara yang sering melewati mulut bisa membuat bibir mudah kering. Ini sama seperti pakaian yang Kamu jemur di tempat yang anginnya kencang. Pakaian akan lebih cepat kering, bukan?

Nah, sekarang Kamu sudah tahu bagaimana cara merawat bibir indah Kamu saat work from home. Lakukan tips tersebut agar ketika masa normal nanti tiba dan sudah kembali bekerja ke kantor, Kamu tetap terlihat cantik. Untuk hasil lebih maksimal, Kamu juga bisa melakukan perawatan Lip Scrub di rumah.