Kulit cerah dan sehat merupakan dambaan setiap orang. Untuk mendapatkannya, tidak hanya perawatan dari luar saja yang penting, tetapi juga asupan nutrisi dari dalam. Disinilah peran vitamin alami untuk kulit menjadi krusial.
Berbagai vitamin alami memiliki manfaat luar biasa untuk mencerahkan, melembapkan, dan melindungi kulit dari kerusakan. Yuk, kita bahas lebih lanjut fungsi vitamin alami yang tidak boleh dilewatkan untuk mendapatkan kulit cerah alami!
Vitamin untuk Kulit
Vitamin adalah senyawa organik yang mengandung karbon. Vitamin juga merupakan nutrisi penting yang mungkin perlu didapatkan tubuh dari makanan. Tidak hanya berfungsi untuk menjaga kesehatan tubuh, beberapa vitamin di bawah ini juga memiliki manfaat untuk kulit.
1. Vitamin E
Vitamin E dikenal sebagai antioksidan yang membantu melawan kerusakan akibat radikal bebas yang berperan dalam proses penuaan. Kemampuannya untuk melembapkan kulit serta mengurangi inflamasi sangatlah penting, terutama bagi kamu yang memiliki kulit kering dan sensitif. Mengonsumsi makanan dan produk perawatan tubuh yang mengandung vitamin E secara rutin mampu memperbaiki tekstur kulit, menjadikannya lebih halus dan kenyal.
2. Vitamin C
Vitamin C sangat penting untuk sintesis kolagen, protein yang membantu menjaga kulit tetap elastis dan awet muda. Tidak hanya itu, vitamin ini juga mampu mencerahkan kulit serta memudarkan noda hitam, sehingga ideal untuk kamu yang memiliki kulit kusam, warna kulit tidak merata, dan noda hitam. Pemakaian produk yang mengandung vitamin C dapat memberikan kilau alami pada kulitmu, lho.
3. Vitamin A
Dikenal juga sebagai retinol, vitamin A membantu dalam mempercepat pergantian sel kulit serta mencegah akumulasi kulit mati yang dapat menyumbat pori-pori. Vitamin ini juga penting untuk mengatasi masalah jerawat dan hiperpigmentasi, sehingga banyak digunakan dalam produk perawatan kulit untuk memberikan efek kulit yang lebih cerah dan merata.
4. Pro Vitamin B5
Pro vitamin B5 atau panthenol, dikenal karena sifatnya yang melembapkan dan menenangkan kulit. Selain itu, vitamin ini juga berfungsi memperbaiki lapisan kulit yang rusak, menjadikannya pilihan tepat untuk kulit yang sering terpapar polusi dan sinar UV. Dengan penggunaannya secara teratur, kulit akan terasa lebih lembut dan terhidrasi optimal.
7 Makanan yang Bagus untuk Kulit
Memahami manfaat vitamin dari makanan juga sangat penting untuk memperbaiki dan memelihara kulit. Berikut adalah beberapa jenis buah untuk mencerahkan kulit yang layak kamu coba.
1. Buah Citrus
Buah-buahan citrus, seperti jeruk dan lemon, kaya akan vitamin C yang sangat vital untuk produksi kolagen. Konsumsi rutin buah ini dapat membantu mencerahkan kulit dan menjaga elastisitasnya. Kandungan antioksidannya juga berperan dalam melawan radikal bebas serta mempercepat penyembuhan kulit yang rusak.
2. Alpukat
Alpukat kaya akan vitamin E dan lemak sehat yang dapat melembapkan serta melindungi kulit. Buah ini juga memiliki kemampuan meredakan inflamasi, yang berarti dapat membantu meredakan kemerahan dan menjadikan kulit lebih tenang dan segar.
3. Tomat
Tomat mengandung likopen, antioksidan yang berfungsi melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV. Selain itu, tomat juga berkhasiat mengencangkan pori-pori dan memberikan efek pencerahan pada kulit, menjadikannya pilihan ideal untuk mendapatkan kulit yang cerah dan bebas noda.
4. Anggur Merah
Anggur merah diperkaya dengan resveratrol, antioksidan kuat yang membantu dalam memperbaiki kerusakan kulit serta mencegah keriput. Konsumsi buah ini secara berkala dapat membantu melawan tanda penuaan dini dan menjadikan kulit lebih cerah dan sehat.
5. Brokoli
Brokoli penuh dengan vitamin dan mineral yang dibutuhkan kulit, seperti vitamin A, C, dan K. Konsumsi brokoli dapat membantu mencegah keriput dan pigmentasi, serta memberikan efek mengencangkan pada kulit, menjadikannya lebih awet muda.
6. Delima
Delima kaya akan antioksidan yang merangsang regenerasi sel kulit dan meningkatkan elastisitas kulit. Senyawa polifenol di dalamnya juga berguna untuk melindungi kulit dari radikal bebas yang dapat merusak sel-sel kulit.
7. Goji Berry
Goji berry mengandung banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat untuk memperbaiki tekstur kulit. Buah ini juga dapat meningkatkan produksi kolagen, sehingga kulit terlihat lebih halus dan kencang. Selain itu, goji berry memberikan efek antimikroba yang dapat membantu menjaga kesehatan kulit.
Setelah mengetahui apa saja vitamin dan makanan yang bagus untuk kulitmu, NIVEA punya produk yang tepat untuk melengkapi nutrisi kulit kamu sehingga kamu memiliki #SkinYouCanBelieveIn.
NIVEA Super 10 Anti Dark Spot Body Serum adalah pilihan ideal bagi yang ingin memiliki kulit cerah dan bebas noda hitam. Body serum ini menggabungkan kekuatan 6 vitamin (B3, C, B9, E, A, Pro B5) dan 4 super fruits (Goji Berry, Delima, Lemon, dan Alpukat) serta Niacinamide dan 100x* Super Vitamins untuk mencerahkan dan menyamarkan noda hitam di badan hanya dalam 7 hari**.
*Formula dengan ekstrak goji berry yang mengandung 100 kali lebih banyak Vitamin A dan B2 dibandingkan dengan lime.
**Penggunaan 2 kali sehari, berdasarkan hasil uji klinik
Selain itu, body serum NIVEA ini juga mengandung SPF 15 yang efektif melindungi kulit dari efek negatif sinar matahari. Teksturnya ringan dan tidak lengket sehingga cepat meresap ke kulitmu. Kamu dapat menggunakan NIVEA Super 10 Anti Dark Spot Body Serum ini secara rutin setiap hari, ya Girls!
Apabila ada pertanyaan lebih lanjut terkait produk ini atau hal lainnya, silakan untuk menghubungi Official WhatsApp NIVEA - NIVI di 0821-1171-1788.